0
Kalender Pendidikan 2019/2020 Provinsi DIY Yogyakarta - Selamat datang kembali di rppk13smp-revisi.blogspot.com, pada kesempatan ini kami akan bagikan kembali kaldik terbaru untuk para pengunjung semuanya. Kalender Pendidikan atau Kalender Akademik tentunya merupakan salahsatu kebutuhan guru sebagai dasar dalam menghitung alokasi waktu yang tersedia dalam satu tahun pembelajaran.

Kalender Pendidikan Yogyakarta Tahun Pelajaran 2019/2020 untuk TK SD SMP SMA ditetapkan berdasarkan Peraturan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olahraga Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor : 1217 / Perka / 2019 Tentang Pedoman Penyusunan Kalender Pendidikan Di Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun Pelajaran 2019/2020.

Kalender Pendidikan 2019/2020 Provinsi DIY Yogyakarta

 Kalender Pendidikan  TK SD DI Yogyakarta  (DIY) Tahun Pelajaran 2019/2020

Berdasarkan Kalender Pendidikan Daerah Istimewa (DI Yogyakarta) Tahun Pelajaran 2019/2020 untuk TK SD SMP SMA, Tahun Pelajaran 2019/2020 dimulai hari Senin tanggal 15 Juli 2019 dan berakhir pada hari Jumat tanggal 10 Juli 2020. Kegiatan awal masuk sekolah bagi peserta didik baru diisi dengan kegiatan pengenalan lingkungan sekolah selama 3 (tiga) hari, dimulai tanggal 15 Juli 2019. 

Kapan pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) dan Penilaian Akhir Tahun (PAT). Berdasarkan Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2019/2020 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk TK SD SMP SMA, Pelaksanaan penilaian diatur sebagai berikut : 
  • Penilaian Akhir Semester (PAS) dilaksanakan paling lambat pada minggu II bulan Desember 2019;
  • Penilaian Akhir Tahun (PAT) dilaksanakan paling lambat pada minggu III bulan Juni 2020.

Terkait Pembagian Laporan Hasil Belajar atau rapor dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 20 Desember 2019. Pembagian Laporan Hasil Belajar semester 2 (dua)/kenaikan kelas dilaksanakan pada : 
  • Hari Rabu, 24 Juni 2020 untuk jenjang SD dan SMP;
  • Hari Jumat, 26 Juni 2020 untuk jenjang SMA dan SMK.

Sekarang tentu kita ingin tahu Jadwal libur semester dan Libur akhir tahun di Kota Yogyakarta. Berdasarkan Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2019/2020 DI Yogyakarta (DIY) untuk TK SD SMP SMA, Libur sekolah untuk satuan pendidikan diatur sebagai berikut : 
  • Libur Semester 1 (satu) dilaksanakan pada tanggal 23 Desember 2019 sampai dengan tanggal 3 Januari 2020; 
  • Libur Akhir Tahun Pelajaran dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2020 sampai dengan tanggal 11 Juli 2020 untuk jenjang SD dan SMP. Tanggal 29 Juni 2020 sampai dengan tanggal 11 Juli 2020 untuk jenjang SMA dan SMK. 
  • Libur hari besar/keagamaan menyesuaikan dengan Keputusan Pemerintah. 
  • Libur Ramadhan dilaksanakan 3 (tiga) hari di awal Bulan Ramadhan dan 3 (tiga) hari di akhir Bulan Ramadhan; 
  • Libur dalam rangka Idul Fitri selama 4 (empat) hari dilaksanakan setelah 2 (dua) hari Idul Fitri 1441 H; 
  • Penentuan permulaan Ramadhan dan Idul Fitri menyesuaikan dengan Keputusan Pemerintah


Lebih lengkapnya anda bisa lihat langsung pada file Kalender Pendidikan yang bisa anda download dibawah ini.

Download Kalender Pendidikan 2019/2020 DIY Yogyakarta


Baca Juga !!!



File tersebut di atas tersimpan di Google Drive dengan demikian akan sangat terjamin keamanannya, terhindar dari infeksi virus seperti malware dan adware.
Software Pendukung: Microsoft Excel [xlsx] | Microsoft Word [docx] | [pdf]
Sosmed : Facebook | Google Plus | Twitter

Diharapkan dengan Kalender Pendidikan 2019/2020 Provinsi DIY Yogyakarta ini dapat menjadi referensi yang membantu anda dalam membuat administrasi atau perangkat pembelajaran untuk diterapkan disekolahnya. Kritik dan sarang sangat saya harapkan demi kemajuan blog ini dimasa yang akan datang. Blog ini menyediakan berbagai Perangkat Pembelajaran Lengkap khususnya tingat SMP/ MTs baik Kurikulum 2013 maupun KTSP.

Posting Komentar

 
Top